Minggu, 24 Januari 2010

Rebonding, Pre Wedding dan Pengojek Perempuan Haram......Neko-Neko Ae..!!!

| |

Kali ini muncul lagi fatwa-fatwa yang neko-neko. Gimana tidak dibilang neko-neko kalau rebonding, pre wedding dan pengojek perempuan di anggap haram. Fatwa yang di buat oleh forum bahtsul masail Forum Musyawarah Pondok Pesantren Putri (FMP3) se-Jawa Timur ke-12 di Ponpes Lirboyo, Kediri, 14 Januari lalu sangatlah membuat masyarakat menjadi resah.

Kita tahu saat ini rebonding dan pre wedding menjadi tren saat ini. Rebonding adalah meluruskan rambut yang merupakan salah satu tren gaya rambut. Para kaum hawa merupakan kaum yang sangat senang akan menghias dan mempercantik diri. Bagi wanita yang berambut kriting dan menginginkan rambut lurus, rebonding adalah jalan keluarnya. Rebonding hanyalah sebuah cara untuk mempercantik diri, kegiatan ini bukanlah kegiatan yang negatif kenapa di haramkan? rebonding boleh dilakukan kalau untuk tujuan yang baik tidak untuk kegiatan yang negatuf. Sama halnya dengan Pre Wedding, kalau pre wedding di anggap haram karena melakukan pose selayaknya suami istri tetapi mereka belum menikah. Ini bukanlah masalah prewednya yang haram, tetapi substansi dari prosesnya yang harus diluruskan kembali.

Terlebih lagi pengojek wanita yang di anggap haram. kok bisa-bisanya dikatakan haram. Pengojek bukanlah kegiatan negatif, para wanita yang menjadi pengojek melakukan pekerjaan ini tidak bisa dikatakan haram, atas dasar apa dikatakan haram. Mereka menjadu pengojek karena ekonomi mereka yang busa dikatakan pas-pasan, daripada mereka menjadi pelacur lebih baik mereka menjadi pengojek.

Bagi forum bahtsul masail Forum Musyawarah Pondok Pesantren Putri (FMP3), janganlah asal dalam mengeluarkan fatwa, kalian juga lihat pada diri kalian sendiri. Pasti dari kalian juga melakukan kegiatan itu.

Sumber: http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/cetak/2010/01/19/95713/MUI-Akan-Bahas-Fatwa-Rebonding-dan-Pre-Wedding

1 komentar:

  1. iya tu...selalu gitu..pasti cewek yang dipojokin...
    boleh rebonding tapi bis tu harus ditutupin jilbab..trus bwt apa rebonding?
    memang dunia ini semakin aneh....

    BalasHapus

Pengikut

Mengenai Saya

Foto saya
aku dulu tak begini tapi sekarang kok gendut lagi
 
 

Diseñado por: Compartidísimo
Con imágenes de: Scrappingmar©

 
Ir Arriba